Parid Abdulloh, M.Pd.
Thomas Lickona, seorang profesor pendidikan dari Cortland University, dalam Quari, mengungkapkan bahwa ada sepuluh tanda zaman yang kini terjadi, tetapi harus diwaspadai karena dapat membawa bangsa menuju jurang kehancuran. Kesepuluh tanda zaman itu adalah:
1. Meningkatnya kekerasan di kalangan remaja/masyarakat,
2. Penggunaan bahasa dan kata-kata yang memburuk/tidak baku,
3. Pengaruh peer-group (geng) dalam tindak kekerasan menguat,
4. Meningkatnya perilaku merusak diri, seperti penggunaan narkoba, alkohol, pergaulan bebas dan bahkan menjurus kepada prilaku seks bebas,
5. Semakin kaburnya pedoman moral baik dan buruk,
6. Menurunnya etos kerja,
7. Semakin rendahnya rasa hormat kepada orang tua dan guru,
8. Rendahnya rasa tanggung jawab individu dan kelompok,
9. Membudayanya kebohongan/ketidakjujuran, dan
10. Adanya rasa saling curiga dan kebencian antar sesama.
Sumber:
Quari, Agama Nilai Utama Dalam Membangun Karakter Bangsa. (Medan: Pascasarjana Unimed, 2010), h.8.